Kegiatan budidaya ikan khususnya ikan lokal di Kabupaten Tapin masih minim. Pada awalnya kegiatan budidaya ikan lokal hanya bersifat menahan sementara didalam kurungan sambil menunggu harga ikan tersebut mahal. Kegiatan budidaya ini bersifat sampingan, ikan yang di pelihara di dalam kolam atau karamba di peroleh dari alam atau di beli dari nelayan penangkap ikan dengan ukurang 100 gram/ekor. Ikan tersebut di pelihara seadanya dengan makanan seadanya hingga mencapai ukuran konsumsi.
Menurut Sofyan salah satu pembudidaya ikan lokal yang ada di Desa Pabaungan Hulu Kecamatan Candi Laras Selatan, bahwa budidaya ikan lokal cukup menguntungkan. Hasil ujicoba yang dilakukannya membawa keberhasilan. Dengan bermodalkan tiga buah karamba dia mampu memproduksi 600-700 kg ikan Gabus dan Toman dalam satu periode. Lama pemeliharaan dari ukuran 100 gram/ekor sampai menjadi 300-400 gram/ekor dibutuhkan waktu kurang lebih lima bulan. Keuntungan bersih yang diperoleh dalam satu periode sebesar Rp. 6000.000,-.
Kegiatan budidaya ikan lokal di Kecamatan Candi Laras Selatan sudah berjalan lama, hanya saja perkembangannya berjalan lamban. Salah satu kendala dalam pemeliharaan ikan lokal menurut pembudidaya setempat adalah sulitnya mendapatkan pakan. Pakan yang diberikan berupa pakan segar yang diambil dari alam seperti sepat rawa dan keong mas. Pakan segar ini bersifat musiman sehingga menjadi kendala dalam pemeliharaan ikan lokal.
Para pembudidaya ikan berharap kepada instansi terkait agar dapat memberikan solusi terhadap permasalahan yang mereka hadapi dengan memberikan informasi teknologi budidaya yang tepat kepada mereka, sehingga budidaya perikanan lokal menjadi lebih maju.